
Rabu 15 Juni 2022 Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LP3M). melaksanakan workshop implimentasi pelaksnaan Merdeka Belajar Kampus Merdeka, sebagimana yang disampaikan oleh Warek 1 Dr. Moh. Qurtubi, M.Pdi “Kampus Merdeka merupakan bagian dari kebijakan Merdeka Belajar oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia yang memberikan kesempaatan bagi mahasiswa/i untuk mengasah kemampuan sesuai bakat dan minat dengan terjun langsung ke dunia kerja sebagai persiapan karier masa depan”.
Kegiatan ini memfokuskan pada pertukaran mahasiswa antar Prodi di lingkungan UIJ, sehingga mahasiswa dapat menambah pengetahuan bagi mahasiswa pada bidang yang lain. misalnya pertkuran antara mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi dengan Prodi Pendidikan Agama Islam, sehingga dengan demikian mahasiswa tersebut kualitasnya bertambah baik pengetahuan, pengalaman ataupun budaya belajar pada tempat lain.